Harga Tiket Masuk Transera Waterpark Terbaru 2017 Wisata Air Kota Bekasi

Harga Tiket Masuk Transera Waterpark Bekasi - Wisata air yang ada di kota Patroit Bekasi salah satunya ialah Transera Waterpark. Dengan memberikan arena rekreasi air serta taman bermain yang memiliki tema bernuansakan Afrika nan eksotis telah menjadi daya tarik tersendiri untuk para wisatawan untuk berkunjung ke wisata ini. Di wisata ini sendiri telah disuguhkan berbagai macam wahana permainan air yang sangat menantang, unik dan sertu yang bisa dijadikan pilihan bagi anak - anak, remaja atau untuk orang dewasa. Transera Waterpark memiliki luas lahan sekitar 6,3 hektar dan terus menjanjikan pengalaman baru untuk berekreasi. Wahana Transera Waterpark sendiri dibagi menjadi 2 zona yaitu zona Water Park dan Zona Dry Park. Di area Zona Water Park tentunya anda dapat menikmati wahana permainan air seperti halnya Turkana Pool, Zambesi River, Golwe Pool Crazy Cone, Mosi Oa Tunya serta Cango Slide. Sedangkan untuk wahana yang berada di area zona Dry park terdiri dari Voodoo House, Obus, Gari - Gari, Tangalooma, Outbound, Ducky Dunks, Lampion Park dan Rumha Pohon. Di lokasi Outbound juga telah tersedia Flying Fox serta Trampolin. Transera Waterpark berada dilokasi Harapan Boulevard Kavling 5, kota Harapan Indah kabupaten Bekasi dengan mempunyai harga tiket yang terjangkau sehingga wisata ini dapat dijadikan pilihan untuk mengisi hari liburan bersama keluarga dan rekan - rekan anda. Untuk anda yang telah berencana untuk ke wisata ini, dibawah ini akan diberikan informasi harga tiket masuk Transera Waterpark terbaru 2017 wisata air kota Bekasi.

Harga Tiket Masuk Transera Waterpark Terbaru 2017 Wisata Air Kota Bekasi

Harga Tiket Masuk Transera Waterpark


Reguler > 80cm
  • Senin - jumat (Weekday) : Rp 75.000,-
  • Sabtu - Minggu (Weekend) : Rp 100.000,-
  • High Season : Rp 125.000,-
    High Season paket 4 orang HTM : Rp 360.000,-
  • Dibawah < 80 cm Free
Jam Operasional Transera Waterpark
  • Senin - Jumat (Weekday) Pukul 10.00-18.00 WIB
  • Sabtu - Minggu (Weekend) / Hari Libur Pukul 08.00-18.00 WIB
TENTANG GELANG SMART TAG
  • Untuk setiap pembelian tiket masuk akan diberikan gelang smart tag yang nantinya berfungsi untuk semua transaksi yang ada di area waterpark. Untuk itu isilah nilai saldo (Top up) smart tag Anda.
  • Jaminan smart tag sebesar Rp. 10.000 / bh.
  • Smart tag bisa digunakan untuk :
    1. Akses pintu masuk & pintu keluar
    2. Transaksi penyewaan loker, ban, gazebo & pembelian makanan dan minuman
    3. Pembelian tiket wahana drypark & souvenir
  • Smart tag bisa diisi diloket dengan senilai uang untuk melakukan transaksi dan bisa diisi ulang kembali.
  • Smart tag bisa terhubung dengan lebih dari 1 smart tag (untuk keluarga)
  • Jaminan smart tag dan sisa nilai uang bisa diuangkan kembali di loket refund.
  • Cek nilai saldo serta expired date (tanggal kadaluwarsa) smart tag.
  • Smart tag berlaku selama 90 hari terhitung dari tanggal top up terakhir dan bisa dibawa pulang oleh pembeli
  • Jika saldo smart tag Anda telah melewati jangka waktu 3 Bulan maka tidak bisa diuangkan kembali dan bersifat hangus.
Safety Advice
Cango Slide Mosi Oa Tunya Crazy Zone
Berat 65 Kg 70 Kg 80 Kg
Tinggi 120 cm 120 cm 120 cm

*Harga dapat berubah setiap waktu

Demikianlah informasi tentang harga tiket masuk Transera Waterpark terbaru 2017 wisata air kota Bekasi. Untuk mendapatkan informasi terbaru lainnya seputar harga, untuk mengetahui harga yang lainnya, silahkan berkunjung ke blog harga terbaru 2017, semoga bermanfaat.

Harga Tiket Masuk Transera Waterpark Terbaru 2017 Wisata Air Kota Bekasi Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown